KEEP IT SIMPLE. KEEP IT BETTER.

Rabu, 02 Juni 2010

Metronom-demo

Metronom berasal dari bahasa yunani; yaitu metron yang berarti ukuran, dan nomos yang berarti teratur; sehingga metronom diartikan sebagai semua alat yang dapat menghasilkan ukuran yang teratur. Keteraturan ukuran tersebut dapat berupa ketukan yang tetap/ pasti, maupun ketukan yang memiliki pergerakan tersinkronisasi (seperti : pendulum).
Galileo Galilei yang pertama kali mempelajari tentang pendulum pada awal abad 16, dan pada tahun 1817, Ludwig van Beethoven merupakan komposer yang pertama kali menggunakan metronom.
Metronom dipakai sebagai alat bantu dalam musik, dan ukuran yang teratur disini berarti ketukan yang mengatur tempo musik. Para musisi menggunakan metronom untuk berlatih mempertahankan tempo yang konstan, dengan menyesuaikan tempo sesuai yang diinginkan yang secara umum bervariasi antara 40-280 BPM (Beats Per Minute).
Namun, beberapa musisi justru menentang penggunaan metronom. Mereka berpendapat bahwa metronom dapat menghalangi kebebasan dan kreativitas dalam bermusik. Hal tersebut dikarenakan metronom menyediakan tempo yang tetap dan tidak fleksibel, sehingga tidak cukup mewakili secara tepat keinginan dan perasaan (feel, groove atau swing) dari musisi.
Metronom-pun kini telah hadir dalam bentuk software yang dapat diinstall dalam PC atau handphone, sehingga akan makin memudahkan musisi baik dalam berlatih tempo secara konstan, maupun ketika proses rekaman di studio.

download disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar